Selasa, 18 Desember 2012

Cara membuat kategori dan sub kategori arikel di Joomla 3.x


Apabila anda membuat sebuah website yang mempunyai banyak sekali artikel, anda dapat membuat pengelompokan artikel berdasarkan kategori yang anda buat. hal ini sangat diperlukan supaya mempermudah dalam pencarian artikel.
Sebagai contoh sekarang kita akan membuat kategori "tutorial " dan akan membuat sub kategori "joomla".

Berikut langkah-langkah membuat kategori tutorial dan sub kategori joomla.
1. Klik content > Category Manager > Add New Category.

2. Isi Title dan Alias dengan Tutorial dan biarkan detail parent terisi dengan no parent.
3. Isi Description / penjelasan kategori jika ada lalu klik Save.

4. Ulangi langkah kesatu Klik content > Category Manager > Add New Category.
5. Isi Title dan Alias dengan Tutorial dan klik dropdown detail parent pilih Tutorial lalu klik Save.

6. Kategori dan sub kategori arikel selesai dibuat, Silahkan cek content > Category Manager. Maka hasilnya  akan terlihat seperti gambar di bawah ini. Garis yang ada pada sebelum joomla menunjukan bahwa Joomla adalah sebuah sub kategori.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar